Polsek Kuta Utara Bagi-bagi Takjil

17 hours ago 1
ARTICLE AD BOX
Takjil untuk berbuka puasa itu diserahkan oleh Kanit Binmas Iptu AA Ngurah Sudyastika di dampingi Pawas Ipda I Made Sutarja dan anggota serta pengurus Mushola Mushola Nurul Hikmah Dalung.  

Kapolsek Kuta Utara AKP I Ketut Agus Pasek Sudina, pada Rabu (5/3) mengatakan selama bulan suci Ramadhan tahun 2025  pihaknya terus berbagi takjil menyasar masyarakat muslim yang melintas di jalan raya. Selain itu akan menyerahkan  langsung kepada umat muslim yang melaksanakan ibadah puasa di  Masjid atau Mushola yang ada di daerah hukum Polsek Kuta Utara. 

"Kami terus tebar kebaikan bukan saja membagikan takjil namun kegiatan lainnya juga Kami siapkan seperti buka puasa bersama dengan anak anak yatim. Semoga apa yang Kami lakukan ini, bisa bermanfaat terutama saat Jemaah  berbuka puasa dan menjadi berkah," Imbuhnya 

Dirinya berharap masyarakat penerima tidak melihat besar kecilnya, namun  persaudaraan yang patut disyukuri karena masih diberikan kesempatan untuk bersilahturahmi dan saling berbagi. Kapolsek juga mengajak masyarakat untuk sama-sama menciptakan Kamtibmas di daerah hukum Polsek  Kuta Utara yang aman dan  kondusif. 7 pol
Read Entire Article